Search

Inikah Ikan Mas `Raksasa` Danau Toba yang Ramai Dibicarakan?

Dream - Ikan mas atau bernama lain Cyprinus carpio menjadi pembicaraan warganet dalam sepekan terakhir. Pembicaraan mengenai ikan mas itu dipicu unggahan seorang pengamat budaya Batak, Rismon Sirait dalam Facebook pribadinya.

Rismon menyebut, ikan mas seberat 13,5 kilogram menjadi salah satu petanda terjadinya peristiwa kecelakaan Kapal Motor (KM) Sinar Bangun.

Dari penelusuran di Facebook, ikan mas berbobot 13,5 kilogram yang dimaksud Rismon pertama kali terlihat pada unggahan Martha Naenggolan.

Dalam percakapan yang dibuat Martha di Facebook, dia menyebut ikan mas 13,5 kilogram itu berasal dari pemancingan tempat dia bekerja.

" Dari pemancingan yang petak itu," kata Martha.

Dalam foto yang dibagikan Martha, ikan mas itu tampak sepanjang lengan orang dewasa. Pria berbaju merah hitam bergaris tampak membawa ikan mas itu dengan kedua tangannya.

Dalam keterangan di Facebooknya, Martha bekerja di rumah makan di Tao Silalahi, Silalahi Paropo, Dairi, Sumatera Utara. Dia mengunggah foto itu pada 19 Juni pukul 14.53 WIB.

Danau Toba memang dijadikan lokasi budidaya ikan. Salah satunya ikan mas.

Berdasarkan data Asosiasi Pengusaha Pengelohan dan Pemasaran Produk Perikanan Indonesia (APSI), produksi budidaya perikanan Danau Toba tercatat mencapai 80.000 ton per tahun. Atau bernilai sekitar Rp1,6 triliun.

Selain itu, kedekatan masyarakat Toba Samosir dengan ikan mas tak lain karena legenda terbentuknya Danau Toba. Dalam legenda itu diceritakan sosok pemuda bernama Toba yang mendapatkan ikan mas, yang belakangan merupakan perwujudan dari sosok putri cantik.

Toba yang ingin menikahi sang putri cantik mendapat satu syarat khusus. Toba diminta merahasiakan sosok asli sang putri cantik.

Singkat cerita, usai keduanya menikah, lahirnya bocah bernama Samosir. Tetapi, kelahiran Samosir membuat kisah baru.

Toba mengingkari syarat dari putri cantik itu. Akibat dilanggarnya janji itu, putri cantik murka dan munculkan danau dan pegunungan kecil.

Dari sudut pandang ilmiah, terbentuknya Danau Toba tak lepas dari ledakan supervolcano sekitar 73.000 hingga 75.000 tahun lalu. Peneliti dari Michigan Technological University memperkirakan total material letusan saat itu mencapai 2.800 kilometer kubik.

Sementara itu, aliran piroklastik dari letusan itu menghancurkan area seluas 20.000 kilometer persegi. (ism) 

Let's block ads! (Why?)

https://www.dream.co.id/news/ramai-ikan-mas-berbobot-135-kilogram-di-danau-toba-1806225.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Inikah Ikan Mas `Raksasa` Danau Toba yang Ramai Dibicarakan?"

Post a Comment

Powered by Blogger.