Search

Kota Al Ukhdud, Salah Satu Saksi Ketakwaan para Mukmin

Dream - Situs arkeologi al-Ukhdud di Nasran, selatan Arab Saudi menjadi saksi keteguhan takwa para mukmin. Kisah mengenai al Ukhdud diceritakan pada surat ke 85, Al Buruj.

Dalam Surat Al Buruj dikisahkan mengenai penguasa kerajaan yang mengukuhkan tahta kerajaannya dengan bantuan ilmu sihir.

Seorang pemuda yang menjadi suksesor tukang sihir senior membelot dengan memilih belajar agama kepada seorang ahli.

Pemuda ini kemudian mendakwahkan Islam dan menghadapi pemerintah yang zalim tanpa rasa gentar dan takut. Kisah itu dituangkan pada mulai ayat 8 hingga 9 Surat Al Buruj.

 Situs Al Ukhdud di Nasran

Selain kisah itu, ada pula peristiwa peperangan yang berakhir dengan kehancuran dan abu. Peristiwa itu terjadi ketika raja terakhir di zaman itu ingin membalas dendam terhadap penduduk Kristen Najran yang menolak pindah agama.

 Situs arkeologis Al Ukhdud

Kini, dilansir Al Arabiya, situs arkeologis itu menjadi daya tarik wisata. Para pengunjung yang datang ingin menikmati periode Bizantium, Ummayyah, dan Abbasiyah yang tersisa.

Berbagai artefak dan sisa-sisa gambar kuno tampak di lokasi ini. Selain itu, terdapat pula ukiran pada batu berbentuk cap tangan manusia, kuda, unta, dan ular yang dapat ditemukan di samping sisa-sisa bangunan masjid. (ism)

Let's block ads! (Why?)

https://www.dream.co.id/orbit/kota-al-ukhdud-yang-jadi-saksi-ketakwaan-para-mukmin-180622k.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kota Al Ukhdud, Salah Satu Saksi Ketakwaan para Mukmin"

Post a Comment

Powered by Blogger.