Dream - Kesibukan saat liburan hari raya seperti sekarang, biasanya dipenuhi dengan jadwal berkunjung ke rumah sanak keluarga. Bagi yang mudik, aktivitas halal bi halal serta jalan-jalan pun pasti sangat padat.
Lalu bagaimana dengan pakaian yang belum disetrika? Asisten rumah tangga pulang kampung, sementara jasa laundry masih banyak yang tutup. Tentunya Sahabat Dream harus pintar-pintar membuat cucian dibersihkan dan disimpan secara efisien.
Hal ini agar tak perlu menghabiskan waktu banyak menyeterika. Manfaatkan mesin cuci secara maksimal, pisahkan baju putih dan berwarna. Untuk yang berwarna bisa langsung dicuci sementara yang putih direndam lebih dulu agar noda hilang, baru kemudian dicuci secara khusus.
Setelah dicuci di mesin, segera jemur. Jangan menunggu terlalu lama karena akan membuat kusut. Saat menjemur pastikan pakaian digantung secara rapi. Hal ini agar Anda tak perlu menyetrikanya.
Ketika pakaian sudah kering, segera lipat dengan lipatan yang rapi. Tumpuk juga seperti sesudah disetrika. Cara ini jauh lebih praktis. Terutama untuk pakaian rumah yang tak perlu terlalu rapi.
Untuk pakaian-pakaian resmi, terutama yang berbahan halus sebaiknya digantung terlebih dulu. Jika ada waktu dan tenaga, atau ingin segera dipakai, manfaatkan saja steamer portable.
Pakaian cukup digantung dan diuapkan. Efek kusutnya pun segera hilang. Cukup praktis, bukan?
Baca Juga :
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Trik Bikin Pakaian Bebas Kusut Tanpa Setrika"
Post a Comment