Search

Kebakaran di PRJ Kemayoran Padam, Api Diduga dari Lantai 6

Dream - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat telah memadamkan kebakaran di Gedung Pusat Niaga, Pekan Raya Jakarta (PRJ) Kemayoran.

" Api benar-benar padam pukul 18.25, sekarang sedang dilakukan pendinginan dan segera melakukan olah TKP," ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Roma Hutajulu saat dikonfirmasi, Selasa, 5 Juni 2018.

Roma mengatakan, berdasarkan keterangan teknisi AC gedung berinisial Y, api berasal dari lantai 6 dan 7. Kobaran api mulai terlihat sekitar pukul 17.00 WIB.

" Pukul 17.00 terjadi kebakaran di salah satu gedung JIExpo Kemayoran dalam proses pengerjaan," ucap dia.

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat, Hardisiswan berujar, untuk memadamkan api, petugas menerjunkan puluhan mobil pemadam kebakaran (damkar) ke lokasi.

" Ada 20 unit mobil pemadam kebakaran (diterjunkan)," ucap dia.

Hingga kini, petugas belum dapat menyimpulkan penyebab terjadinya kebakaran.

(Sah)

Let's block ads! (Why?)

https://www.dream.co.id/news/kebakaran-di-prj-kemayoran-sudah-padam-180605s.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kebakaran di PRJ Kemayoran Padam, Api Diduga dari Lantai 6"

Post a Comment

Powered by Blogger.