Search

Yamaha R15 Dimodifikasi Mirip Motor BMW Rp2 M, Mirip Tidak?

Di Indonesia, hanya ada satu motor BMW HP4 Race.

Dream – Sepeda motor BMW Motorrad berhasil menjadi pusat perhatian dengan menghadirkan BMW HP4 Race. Sepeda motor ini memiliki tampilan dan performa yang oke punya.

Saking cangihnya dan diproduksi sangat terbatas, hanya ada 750 unit, kuda besi ini dilepas dengan harga Rp2 miliar.

Dilansir dari Otosia, Kamis 20 September 2018, BMW HP4 Race hanya ada satu unit di Indonesia. Karena jumlahnya terbatas dan harganya mahal, kemungkinan untuk memiliki sepeda motor ini terbilang cukup sulit.

 BMW HP4 Race.

Padahal, desainnya terbilang cukup eksotis. BMW HP4 Race didominasi warna putih yang berpadu dengan merah dan biru khas BMW. Lubang fairing motor ini mirip dengan insang ikan hiu.

Pesona inilah yang membuat pemilik LeeAT Motor, Mr. Tuan, tergoda untuk memodifikasi sepeda motor hingga mirip BMW HP4 Race. Dia mengubah tampilan YZF R-15 serupa dengan BMW HP4 Race. Motor modifikasi itu diberi nama R15 HP4 Race.

 Yamaha R15

Sektor depannya dibuat identik dengan BMW HP4 Race yang tidak memiliki headlamp. Selain itu, ada air intake besar, tepat di bawah windshield. Suspensinya juga menggunakan up side keluaran Ohlins. Bagian belakangnya diadopsi dari BMW HP4 standar. Sektor ini ditopang oleh monoshock swing arm keluaran Ohlins yang bersanding dengan knalpot Akrapovic.

Untuk menyulap motor Yamaha menjadi motor BMW, LeeAT Motor menghabiskan biaya 30 juta dong Vietnam (Rp19 jutaan). 

Begini hasilnya. Mirip dengan aslinya?

 Begini hasilnya.

2 dari 3 halaman

Let's block ads! (Why?)

https://www.dream.co.id/automotive/keren-yamaha-r15-ini-disulap-jadi-motor-rp2-miliar-180919t.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Yamaha R15 Dimodifikasi Mirip Motor BMW Rp2 M, Mirip Tidak?"

Post a Comment

Powered by Blogger.